|
|
|
|
|
|
KATA PENGANTAR
Berkhotbah adalah salah satu pelayanan sentral dan
fundamental dalam Ibadah Kristiani. Sentral dan fundamental karena khotbah pada
dasarnya adalah pemberitaan Firman Tuhan untuk membangun Iman. Jadi, iman
timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus. (Roma 10:17).
Tujuan khotbah adalah untuk membangun spiritual dan moral warga jemaat, agar
memiliki sikap dan tindakan yang meneladani hidup Kristus. Pada dasarnya
pelayanan khotbah bukan hal yang mudah dan murahan, namun para pendengar
khotbah mengharapkan isi pesan khotbah yang mudah dimengerti dan dipahami
sehingga termotivasi untuk menghidupinya dalam kehidupan seharihari.
Yesus dalam pengajaranNya senantiasa menggunakan metode
perumpaan. Perumpamaan(Yun:parabolé),
sebuah istilah yang menunjukkan perbandingan. Perumpamaan adalah cerita pendek,
dalam bentuk cerita sederhana, nyata atau dibuat tetapi tidak dibuat-buat, yang
dengannya Yesus membuat perbandingan Arti “perumpamaan”, dari sudut pandang
Teologi adalah perbandingan singkat berdasarkan pengalaman hidup sehari-hari,
yang tujuannya untuk mengajarkan kebenaran spiritual. Yesus sering menggunakan
perumpamaan untuk mengajarkan kebenaran hakiki, lewat cerita duniawi untuk
mengungkapkan prinsip spiritual dengan tujuan agar pendengar dapat memahami.
Sehubungan dengan prinsip tersebut maka dalam buku ini akan memuat Ilustrasi
khotbah sebagai suatu cara memberikan gambaran untuk menyampaikan ide pesan
melalui cerita agar para pembacara lebih mudah memahami pesan teks dari narasi
atau ilustrasi yang membangun motivasi dan spiritual para pendengar dan
membantu para pengkotbah. Kumpulan ilustrasi ini adalah sebuah upaya koleksi
yang banyak bersumber dari Interconnected
Network, hasil pengamatan, pengalaman, pendalaman dan juga sumber lainnya. Semoga
kumpulan Ilustrasi ini dapat membantu para pembaca dan khususnya para
pengkotbah sebagai bahan inspirasi dan membangun nilai substansi edukasi dan
pedagodi.
Cileungsi,
21 Maret 2023
Pdt. Remanto
Tumanggor, MTh
DAFTAR ISI
MENGHILANGKAN UDARA DARI GELAS KOSONG
KELUARGA ADALAH SUMBER KEBAHAGIAN
MENTAL PEMENANG
BUKAN PECUNDANG
RASA SYUKUR YANG MEMBUAT BAHAGIA
YANG UTAMA Manajemen Arah Bukan Manajemen Waktu
MENGAMPUNI OBAT
SEHAT JASMANI DAN ROHANI
PENGHIBURAN ADALAH
KEKUATAN BESAR
BERPIKIT POSITIF
ADALAH KEKUATAN KREATIF
MAKNA DOA ADALAH MENGENAL DIRI
RASA SYUKUR, SEPERTI
KEAJAIBAN
SYUKUR ADALAH KUNCI
KEBAHAGIAAN
IMAN BERTUMBUH DALAM
PENDERITAAN
RASA SAKIT Menghasilkan Mutiara Kehidupan
KEKHAWATIRAN ADALAH
MUSUH KEHIDUPAN
KUNCI
SUKSES ADALAH MENCINTAI TUHAN
IMAN YANG PALSU (lip sync iman)
RASA
SYUKUR Akan Membuat
Hidup Kita Bahagia
APAKAH YANG
DIKEHENDAAKI TUHAN?
Bagaimana Kita
Karena Dengan Siapa Kita
PENDIDIKAN Yang Paling Mendasar Dalam Kehidupan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar